2024-04-26

Akibat Hujan Lebat, Seorang Pria di Kaohsiung Tewas Tertimpa Pohon Tumbang

Foto: TVBS

Indosuara — Pengaruh front hujan menyebabkan hujan terus-menerus di Kaohsiung beberapa hari terakhir. Tanpa diduga, sekitar pukul 10 pagi hari ini (26), seorang pria berusia 66 tahun dengan nama belakang Li (李) sedang berjalan di jalur pejalan kaki di Taman Danau Chengcing (澄清湖園區). Diduga, setelah hujan lebat, tanah dan batu menjadi lunak, dan pohon bertumbangan. Akibatnya kepala Li pun tertimpa, menyebabkannya langsung terjatuh tak sadarkan diri.

Setelah mendapat laporan, petugas pemadam kebakaran dan penyelamat tiba di lokasi untuk menyelamatkan pria tersebut, namun sayangnya, karena cedera parah, Li dinyatakan meninggal dunia. Sedangkan untuk penyebab pasti tumbangnya pohon masih belum jelas.

26.04 (3).jpg Foto: TVBS

Dikutip dari TVBS, dari informasi awal, diketahui bahwa Li tinggal sendirian. Pagi ini, dia datang ke area Taman Danau Chengcing (澄清湖園區) di Distrik Niaosong (鳥松區), tetapi dengan alasan yang belum jelas, dia menjadi korban tertimpa pohon yang tumbang di jalur pejalan kaki.

Petugas pemadam kebakaran dan penyelamat segera tiba di lokasi dan menemukan Li tidak bernapas dan tidak berdetak jantung, serta menderita luka robek di kepala dan kaki. Dia langsung dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi darurat. Namun, meskipun telah dilakukan upaya penyelamatan, karena cedera parah, Li akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

26.04 (4).jpg Foto: TVBS

Saat ini, lokasi kecelakaan telah dibatasi dengan garis pengaman, dan polisi telah memberi tahu pihak pengelola area wisata Danau Chengcing untuk hadir dan mengatasi situasi. Penyebab pasti kejadian masih dalam proses penyelidikan.

Ayuk belanja kebutuhan sehari-hari Anda di Indosuara!

Lihat Lebih Banyak

25NT

SKIN CARE 保養品

100NT

SKIN CARE 保養品

90NT

SKIN CARE 保養品

Berita Terbaru Lainnya

Kebakaran Dini Hari di Apartemen Lantai 8, Ayah dan Putrinya Dinyatakan Tewas

Foto: CT WANT Indosuara — Di lantai 8 sebuah apartemen di Jalan Furui, Kota Taichung (台中市福瑞街), pada sekitar pukul 01:00 dini hari tanggal 7, kebakaran dilaporkan terjadi. Pemilik rumah perempuan dan putranya berusia 13 tahun berhasil diselamatkan, sementara pemilik rumah laki-laki berusia 54 tahun ...

Menyeramkan! Sebuah Kerangka Laki-laki Ditemukan di Jalur Pendakian Hushan

Foto: CT WANT Indosuara — Pada hari ini (6 Mei), seorang pendaki gunung di Distrik Xinyi, Taipei (北市信義區) menemukan sebuah kerangka di sebuah gudang di Jalur 211, Jalan Fude (福德街211巷), dekat dengan jalur hiking Hushan (虎山步道), dan segera melaporkannya ke polisi. Dilansir oleh CT WANT, menurut lapora...

Karena Kondisi Mentalnya Tidak Stabil, Wanita 30 Tahun Jatuh dari Jembatan

Foto: TVBS Indosuara — Di Distrik Timur Kota Taichung (台中市東區), kemarin (5) malam terjadi kejadian jatuh dari jembatan, ketika seorang pria yang sedang berlari melintasi Jembatan Liushun (六順橋) melihat ada satu ponsel dan sepasang sepatu di pinggir jembatan dengan tersusun rapi, dia yang waspada lang...

Prakiraan Cuaca Menjelang Hari Ibu: Badai Hujan Melanda 2 Distrik Hari Ini

Foto: TVBS Indosuara — Badan Meteorologi menyatakan bahwa hari ini (6) akan ada front datang, dengan sedikit kelembaban yang tersisa menyebabkan hujan lokal singkat di dua daerah, sementara daerah lain akan berawan hingga cerah. Doktor Ilmu Atmosfer dari Universitas Nasional Taiwan (台灣大學), Lin De'e...